KAB. BANDUNG | MPNews – Demi meningkatkan kualitas pelayanan publik dan transparansi dalam pengelolaan pemerintahan desa, se-Kecamatan Pangalengan menyelenggarakan kegiatan dengan tema-‘Sosialisasi administrasi pemerintahan desa’, Selasa (12/11).
Acara berlangsung di Aula Kecamatan dihadiri para Sekretaris Desa (Sekdes), Kasi Pemerintahan, Kasi Perencanaan, Operator Desa se-Kecamatan Pangalengan, serta jajaran staf Kecamatan.
Sebagai bentuk dukungan dan apresiasi terhadap kegiatan ini, Plt. Camat Pangalengan, Vena Andriawan, S.Stp., M.Si., diwakili oleh Ujang Saefudin, Plt. Sekcam Pangalengan.
Rijky dan Fery dari Diskominfo Pemda menjadi narasumber dalam kegiatan ini. Mereka membahas tema “Sosialisasi Administrasi Pemerintahan Desa,” memberikan pemahaman dan panduan terkait tata kelola administrasi pemerintahan desa yang baik dan efisien.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk, Meningkatkan pemahaman dan pengetahuan para perangkat desa terkait tata kelola administrasi pemerintahan desa yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan, Meningkatkan kualitas pelayanan publik di tingkat desa melalui penerapan sistem administrasi yang terstruktur dan mudah diakses oleh masyarakat, Meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan pemerintahan desa.
Beberapa pertanyaan diajukan selama sesi tanya jawab, salah satunya dari Asep, Sekdes Desa Margamulya. Asep mengungkapkan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk memperlancar administrasi desa, namun realitanya, warga masih banyak yang bertanya ke pemdes masing-masing. “Mohon adanya aplikasi tersebut untuk memperlancar, bukan sebaliknya,” ungkap Asep.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para perangkat desa di Kecamatan Pangalengan dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh dalam menjalankan tugas dan fungsinya dengan lebih baik. Hal ini diharapkan dapat menciptakan pemerintahan desa yang profesional, transparan, dan berorientasi pada pelayanan publik yang berkualitas.*(Wanhendy)