SUKABUMI | MPNews – Pada hari Jumat pagi, Kapolres Sukabumi, AKBP Maruly Pardede, menyelenggarakan kegiatan “AA DEDE Presisi Jumat Curhat” di Aula Wicaksana Laghawa Polres Sukabumi. Acara ini dihadiri oleh pejabat utama Polres Sukabumi, tokoh agama, dan tokoh masyarakat sekitar Palabuhanratu.
Dalam sesi curhat, masyarakat menyampaikan beberapa keluhan terkait kenakalan remaja dan bahaya narkoba di wilayah mereka. Kapolres Sukabumi memberikan tanggapan proaktif terhadap setiap curhatan yang disampaikan.
Sdr. Dadun, warga Pintu Air, mengungkapkan kekhawatiran terkait masalah miras dan narkoba di lingkungan Pintu Air. Kapolres menanggapi dengan “kami menekankan pentingnya meningkatkan perhatian terhadap anak-anak dan telah melaksanakan upaya pencegahan bersama unit-unit terkait.” Ujar Kapolres Sukabumi.
Selanjutnya, Sdr. Jajat Sudrajat dari Gunung Butak menginginkan peningkatan Kamtibmas, terutama saat hari besar yang sering kali menimbulkan kemacetan di daerahnya. Kapolres memastikan dengan “Kami akan meningkatkan patroli di sekitar Pasar Palabuhanratu.” Ucapnya.
Sdr. Lubis, Ketua RW. 27, melaporkan adanya aktivitas perjudian di sekitar Terminal Bus Palabuhanratu. Kapolres menegaskan kepada Kasat Reskrim untuk menyelidiki dan menangkap pelaku perjudian di wilayah tersebut.
Ketua RW. 16, Sdri. Tati, mengusulkan penyuluhan di sekolah untuk mengatasi kenakalan remaja. Kapolres menjawab bahwa program Polisi ka Sakola telah dilaksanakan dan akan dijadwalkan ke sekolah yang belum tersentuh.
Warga Kp. Canghegar dan Sdr. Arif dari RW. 20 Cipatuguran juga menyampaikan keluhan masing-masing, yang direspons oleh Kapolres dengan janji tindak lanjut sesuai dengan masalah yang disampaikan.
Kapolres Sukabumi menyimpulkan dengan mengatakan, “Kami bersama jajaran polres berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Sukabumi. Curhatan masyarakat menjadi pijakan bagi kami untuk terus berusaha memberikan pelayanan terbaik.” Tutupnya.*(dim)