KAB. BANDUNG | MPNews – Di hari yang pertama 9 Oktober 2023. Camat Margaasih yang baru Joko Mardianto, memimpin Apel pertama, Senin (09/10) bertempat di halaman kantor Kecamatan Margaasih.
Joko Mardianto sebelumnya menjabat di DisPakan Kabupaten Bandung, menggantikan Drs. Ika Nugraha,S.IP. yang sudah Purna masa kerjanya. Pada 1 Oktober 2023.
Joko Mardianto mengatakan dengan rasa senang hati saya bisa bertugas di kecamatan Margaasih.
Dalam hal ini saya harus memperkenalkan diri, bahwa saya masuk di Kabupaten Bandung mulai pada tahun 1992, 1992 sampai tahun 1995, di TU Asisten 3. Pada jamannya itu. Lalu Joko Mardianto bertugas menjadi camat Bojong Soang, Camat Pasirjambu, Camat Solokan Jeruk, Camat Bale Endah, Camat Banjaran, Camat Arjasari lalu di Dispakan dan semangat di Kecamatan Margaasih kabupaten Bandung. sudah 25 tahun dinas di kabupaten Bandung ini. Imbuh Joko Mardianto.
Selanjutnya yang menjadi harapan sekarang di kecamatan Margaasih adalah. Hari pertama menjadi Camat di Margaasih melihat semua karyawan Wallcom, ini menjadikan spirit membantu saya dalam melaksanakan tugas.
Harapan kedepan bisa terlihat lebih dari kecamatan kecamatan yang lainnya, terutama melihat kantor kecamatan yang tertinggal dari kecamatan lain yang ada di kabupaten kota.
Tetapi yang jelas walupun dengan kondisi demikian semangat bekerja para karyawan di kecamatan Margaasih tidak kendor. Ini yang menjadi semangat bagi saya selaku Camat yang baru. Imbuh Joko Mardianto kepada tim Liputan Mitra Polisi News, setelah di pinta keterangannya.*Hida Linggaraja