MPNews | KAB. BANDUNG – Ketua DPRD Kab Bandung Hj. Renie Rahayu FauI, SH mengatakan momentum Hari Jadi Kab. Bandung ke 384 tahun 2025 menjadi titik tolak menuju kemajuan pembangunannya yang lebih baik, merata dan berkelanjutan bagi masyarakat.
HUT Kab. Bandung tahun 2025 ini mengusung tema ” Dengan Semangat Bandung Lebih BEDAS 2025, Kita Wujudkan Pemerataan Kualitas SDM Dan Infrastruktur Dalam Menunjang Pelayanan Publik Yang Optimal”.
Diungkapkan Legislator dari fraksi PKB ini, peningkatan SDM dan pembangunan infrastruktur merupakan pilar penting dalam mempercepat kesejahteraan masyarakat. Namun keduanya harus berjalan beriringan agar pelayanan publik lebih optimal dan inklusif, terutama dalam membangun daerah pinggiran agar lebih berkembang.
Semua harus berkolaborasi dalam membangun Kab. Bandung ini, ungkap ketua DPRD Kab. Bandung ini, Jumat (18/4/2025).
Menurut Hj Renie, HUT Tahun 2025 ini bukan sekedar seremonial, namun menjadikan introspeksi terhadap capaian Kab. Bandung selama ini. Bisa menentukan arah kebijakan yang jelas ke depannya. Masyarakat juga harus terlibat dalam proses pembangunannya.
Menurutnya, momen seperti ini merupakan refleksi untuk menggali kekuatan,enya dari kelemahan dan kekurangan ,menata strategi baru kedepan dengan memperkuat kebersamaan sebagai fondasi untuk kemajuan daerah.
Dirinya juga berharap, semangat gotong royong dan partisipasi aktif maayarakat bisa lebih ditumbuhkan. Peran pemuda sangat diharapkan melalui ide – ide kreatif dan inovatif. Dukungan teknologi dalam mendukung transformasi digital pelayanan publik. **(DA)