H. Sugianto S.Ag : Disetiap Perencanaan Dilakukan Melalui Tahapan-Tahapan
KAB. BANDUNG | MPNews – Presiden RI H. Ir. Joko Widodo dalam pidatonya jelang HUT Kemerdekaan RI ke 78 tahun 2023 , Rabu (16/8/2023) menyampaikan pesan perlunkerjasama dalam membangun Indonesia. Kerjasama tersebut meliputi perangkat ,baik pusat dan daerah. Hal lain yang di sampaikan presiden untuk mewujudkan Indonesia maju, salah satunya menitik beratkan dalam pengembangan sumber daya alam.
Menyikapi apa yang disampaikan Presiden RI tersebut, Seusai Sidang paripurna dengan agenda mendengarkan pidato Presiden di Gedung Paripurna, terkait keberlangsungan pembangunan, Ketua DPRD Kab. Bandung H. Sugianto, S.Ag mengatakan Setiap proses pembangunan melalui pusat hingga ketingkat daerah selalu dilakukan melalui tahapan-tahapan perencanaan. “Kami di DPRD Kab. Bandung bersama-sama berjibaku untuk mewujudkan seluruh harapan dan cita-cita masyarakat Kab.Bandung yang sudah di lalui melalui tahapan-tahapan proses perencanaan,” katanya.
Bertepatan dengan bulan Agustus, tahun 2023 ini, dikatakan Sugianto saat ini sedang dilakukan perencanaan kaitan dengan APBD perubahan tahun 2023 termasuk mempersiapkan APBD tahun 2024 nanti. “Oleh karenanya merupakan kesempatan dan peluang emas bagi kita untuk meninjau ulang atau evaluasi terhadap perencanaan – perencanaan Yang sebelumnya. Dimana tentunya dalam setiap APBD perubahan ada asumsi yang bergeser atau berubah. Maka kesempatan yaitu dilakukan pada APBD perubahan”.
Menyongsong tahun 2024, lanjut Sugianto tahun 2024 adalah tahun politik. Maka seluruh perangkat pendukung didalam kesuksesan agenda politik di Kab. Bandung akan menjadi pusat perhatian di DPRD Kab. Bandung. Dirinya berharap dari para penyelenggara untuk mengikuti bersama – sama dalam rangka mengamankan seluruh produk – produk politik yang nanti akan dilakukan di 2024.
Harapan lainnya yakni bagaimana masyarakat nanti bisa memilih para calon wakil rakyatnya yang betul – betul mumpuni mampu memiliki visi kedepan untuk membangun daerah. “Hal tersebut selaras dengan cita-cita bersama bagaimana kita terus mendorong seluruh agenda pemerintah daerah, agenda politik bersama-sama diwujudkan di lingkup Pemkab. Bandung,” jelasnya
Pasca Covid – 19. Pemerintah pusat dan daerah pasti akan melakukan penataan ,hal tersebut dalam rangka pemulihan pada beberap bidang pembangunan. Terhadap kenyataan tersebut Diungkapkan Sugianto, disetiap momentum setiap tahunnya, DPRD selalu melakukan evaluasi terutama melalui APBD Perubahan. DPRD melihat, pasca Covid – 19 perlu dilakukan penataan-penataan ulang terhadap pertumbuhan-pertumbuhan di masyarakat. Mulai dari bidang pendidikan, ekonomi dan kesehatan.
Sugianto juga mengungkapkan, bahwa sebagaimana perencanaan sebelumnya darunpasca Covid hingga sekarang tentu ada perubahan-perubahan terhadap asumsinya. Inilah yang harus dioptimalkan, termasuk bidang infrastrukturnya mencakup infrastruktur kesehatan maupun bidang pendidikan dengan gedung sekolahnya.
“Di 78 tahun Indonesia merdeka ini, bagaimana masyarakat Kab. Bandung merasakan atau mengenyam hasil kemerdekaan yang direncanakan dalam proses pembangunannya,” pungkasnya.*(DA)